Babinsa Koramil 2205/Kalapa Nunggal Sertu Mukana Laksanakan Pemeliharaan dan Pembersihan Jalan di Kampung Cingenca

Kalapanunggal, — Babinsa Desa Walangsari, Sertu Mukana dari Koramil 2205/Kalapanunggal, melaksanakan kegiatan pemeliharaan dan pembersihan jalan di Kampung Cingenca, Desa Walangsari, Kecamatan Kalapanunggal, Minggu (23/11/2025). Kegiatan ini dilakukan sebagai upaya untuk menjaga kebersihan lingkungan serta meningkatkan kenyamanan dan keselamatan warga yang beraktivitas di sepanjang jalan tersebut. Dalam kegiatan tersebut, Sertu Mukana bersama warga bergotong-royong membersihkan rumput liar, sampah, serta memperbaiki bagian jalan yang mengalami kerusakan ringan. Ia menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari tugas pembinaan teritorial Babinsa untuk mendukung terciptanya lingkungan yang sehat dan tertata. “Selain menjaga kebersihan, kegiatan ini juga menjadi sarana mempererat kebersamaan dan kepedulian antarwarga dalam menjaga fasilitas umum,” ujar Sertu Mukana. Warga Kampung Cingenca menyambut baik kegiatan ini dan berharap kegiatan serupa dapat dilakukan secara rutin untuk menjaga kondisi infrastruktur desa tetap baik dan layak digunakan. Kegiatan berjalan lancar dan mendapat apresiasi dari masyarakat setempat. (Pendim 0622)